BALI

Eksplor Nusa Penida 2 Hari 1 Malam

Eksplor Nusa Penida 2 Hari 1 Malam

Yeayyy! Akhirnya saya menjelajahi Nusa Penida, setelah beberapa kali gagal. Berawal dari pengen main air, saya dan ce @lilysantoso partner jalan-jalan saya kali ini memutuskan untuk main air ke Nusa Penida dan menjelajahi Nusa Penida 2 Hari 1 Malam.

Nusa Penida bisa dikatakan sebagai salah satu destinasi yang belum terlalu mainstream jika dibandingkan dengan Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan. Belum terlalu banyak turis yang datang ke pulau terbesar yang ada di Kabupaten Klungkung ini.

Apa saja yang bisa kamu eksplor di Nusa Penida dalam 2 hari 1 malam?

Pasih Uug atau Broken Beach

Dikenal juga dengan sebutan Broken Beach oleh kalangan wisatawan asing. Pasih Uug merupakan surga tersembunyi pertama di Nusa Penida yang saya jelajahi. Jarak dari tempat saya menginap yaitu  The Mel Homestay sekitar 1 jam.

Saya menyewa guide dengan menggunakan motor, jika saya nekat membawa motor sendiri mungkin saya tidak akan sampai di Pasih Uug, karena sepanjang perjalanan jalanan ada yang curam dan berbatu.

Pasih Uug memiliki pemandangan yang cantik banget di mana ada sebuah tebing yang berlubang di tengahnya, inilah mengapa di sebut dengan broken beach. Pasih sendiri juga memiliki arti yaitu rusak. Meski berlubang, tebing di sini dikelilingi oleh rumput-rumput hijau, hamparan laut biru yang luas dan ombak yang tenang.

Angels Billabong

Tak perlu berpindah tempat, Angels Billabong berada di satu lokasi yang sama dengan Pasih Uug. Hanya butuh beberapa puluh langkah saja untuk tiba di Angels Billabong. Angels Billabong juga dikatakan sebagai kolam alami karena sebenarnya Angels Billabong merupakan muara akhir dari salah satu sungai yang ada di Nusa Penida dan berakhir di lautan lepas.

Akhirnya membuat beberapa cerukan kolam alami dengan air yang jernih dan tenang,  warna batu karang yang berwarna hijau kuning dan diapit oleh tebing karang di kanan kiri yang membuat tempat ini menjadi lebih cantik.

Inilah yang membuat siapapun tergoda untuk berenang cantik atau berfoto di bawah sana, tetapi karena di tempat ini juga terbilang berbahaya karena sudah banyak memakan korban jiwa khususnya jika air laut sedang pasang. Menikmati Angels Billabong dari atas tebing juga tak kalah cantik.

Kelingking Secret Point Beach

Kelingking adalah tujuan kami ketiga, jaraknya hanya sekitar 3 menit dari Pasih Uug dan Angels Billabong dan yang menyenangkan perjalanan menuju Kelingking sudah beraspal. Kenapa disebut secret point? Karena Pantai Kelingking ini berada di balik tebing yang tinggi.

Untuk melihat pantai ini kami hanya naik beberapa langkah tidak perlu usaha lebih. Hehe. Dari atas tebing ini kamu bisa melihat pantai yang eksotis dengan pasir warna putih nan jauh. Ini adalah destinasi favorit selama di Nusa Penida.

Jika kamu sang petualang sejati, kamu bisa turun ke bawah untuk melihat pantai Kelingking dari jarak yang lebih dekat karena sudah ada akses menuju pantai. Guide saya mengatakan lebih baik tidak turun ke bawah karena kami cewek semua dan jalannya masih terbilang curam dan hanya ada jalan setapak. \

Pantai Crystal Bay

Tujuan terakhir kami di hari pertama, pantai crystal bay memiliki air yang jernih dan ombak yang tenang sehingga pantai ini bisa juga untuk snorkeling maupun diving. Pantai Crystal Bay memiliki terumbu karang yang indah dan berbagai jenis ikan, dan juga tempat kami bermain free dive. Arusnya tidak kuat jadi cukup aman bagi yang mau snorkeling, diving, free dive atau bermain air di pinggir pantai.

Tidak hanya itu saja, di tengah pantai terdapat Pura Batu Jineng yang menyerupai sebuah pulau karang kecil yang berdiri kokoh, jaraknya hanya sekitar 50 meter dari bibir pantai. Pura Batu Jineng punya keunikan sendiri yaitu ada sebuah lorong yang menyerupai pintu.

Setelah puas berkeliling, kami nongkrong cantik di Penida Colada. Selengkapnya klik di sini Penida Colada: Seaside Bar di Nusa Penidah Snorkeling di Nusa Penida 

yeaayyy we got it

Keesokan paginya sebelum kami snorkeling kami memutuskan untuk bangun pagi untuk menikmati Sunrise di Nusa Penida.

Setelah menikmati sunrise kami ingin snorkeling maupun free dive, sayangnya di sini tidak terlalu banyak informasi mengenai Snorkeling dan biasanya dipatok dengan harga yang cukup mahal sekitar Rp 350.000. Beruntungnya, kami mendatangi beberapa dive center yang menyediakan paket snorkeling juga tergantung dari beberapa titik point.

pic by @lilysantoso

Harganya juga mulai dari Rp 250.000 tentunya sangat masuk akal. Jika kalian ingin lebih murah bisa datang ke Pelabuhan Toyapakeh, di sana banyak nelayan yang menawarkan untuk paket snorkeling yang sedikit lebih murah.

Tips buat traveler pemula:

  1. Cara menuju Nusa Penida yaitu dengan menggunakan fast boat dari Pantai Sanur jaraknya sekitar 45 menit saja. Bisa memilih antara Pelabuhan Sampalan atau Pelabuhan Toyapakeh. Lebih baik disesuaikan di daerah mana kamu menginap.
  2. Harga tiket PP sebesar Rp 150.000/orang. Saya dan ce @lilysantoso menggunakan Mola-Mola Express karena lokasi pelabuhan dekat dengan homestay kami menginap.
  3. Carilah penginapan yang memiliki fasilitas antar jemput ke pelabuhan. Ini sangat membantu buat kalian para traveler pemula. Kami menginap di The Mel Homestay, di sini saya dijemput pulang pergi ke pelabuhan. Kami juga bebas untuk memilih kamar yang mana dan kami diperbolehkan early check in dan late check out lho! Hehe.
  4. Bagi traveler pemula dan khususnya cewek  lebih baik menyewa guide daripada membawa motor sendiri, karena jalanan di Nusa Penida belum semuanya mulus, masih ada jalanan yang cukup terjal, curam dan berbatu.
  5. Jangan lupa menggunakan sunblock karena panasnya di sini sangat terik dan jangan sampai dehidrasi
  6. Tiket masuk ke beberapa destinasi hanya Rp 5.000
  7. Jika ingin eksplor Nusa Penida secara keseluruhan luangkan waktu kurang lebih 3 Hari.

Happy long weekend!!!

 

Written by - - 2925 Views

3 Comments

  • Soniya G March 28, 2018 at 9:05 pm

    Temenku ada yg ke bawah mba, yg di kelingking beach. Katanya view nya oke bangets. Cuma jalannya rada2 ngeri apalagi bekas ujan. Licin banget katanya.

    Reply
    • Steffi Novita March 29, 2018 at 1:30 pm

      Iyah waktu itu nggak dikasih turun sm guidenya. Bahaya katanya, tp itu setaun lalu sih

      Reply
  • Thomas May 24, 2018 at 5:56 pm

    Keren banget gan article nya, nusa penida emang luar biasa dan indah banget.

    Reply
  • Please Post Your Comments & Reviews

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Instagram

    Instagram did not return a 200.

    Follow Me!